The Fear Of The Lord is The Beginning of Wisdom -Hanhan-

Selasa, 13 Juli 2010

20 kebetulan yang aneh dan lucu

1. Pada tahun 1979, majalah German - Das Besteran – mengadakan lomba mengarang. Para penulis harus mengirimkan cerita yang tidak biasa, tapi harus berdasarkan kisah nyata. Pemenangnya, Walter Kellner dari Munich, akhirnya memenangkan lomba itu dan ceritanya dimuat. Ia menulis tentang saat ia menerbangkan pesawat Cessna 421 antara Sardinia dan Sicily. Pesawatnya mengalami masalah di laut, mendarat di atas air, akhirnya ia terapung-apung dgn pelampung darurat cukup lama sebelum akhirnya diselamatkan. Cerita ini tak sengaja dibaca oleh seorang warga Austria, yang namanya juga Walter Kellner, yang menuduh si Kellner dari Jerman telah menjiplak ceritanya. Kellner dari Austria mengatakan bahwa ia menerbangkan pesawat Cessna 421 melewati laut yang sama, mengalami masalah mesin, dan akhirnya harus mendarat di Sardinia. Jadi intinya, itu cerita yang sama, tapi dengan akhir yang berbeda. Majalah tersebut mengecek kebenaran cerita mereka berdua, dan dua2nya ternyata benar, bahkan nyaris sama persis.


2. Pada 28 Juli 1900, Raja Italia Umberto I makan malam di sebuah restoran di kota Monza. Ternyata si pemilik restoran wajahnya sama persis dengan raja. Nama pemilik restoran itu juga Umberto, dan nama istrinya juga sama dengan nama ratu, bahkan restoran itu dibuka pada tanggal yang sama dengan pelantikan raja. Si pemilik restoran Umberto mati tertembak keesokan harinya. Begitu pula Raja Umberto.

3. Claude Volbonne membunuh Baron Rodemire de Tarazone dari Perancis pada tahun 1872. 21 tahun sebelumnya, ayah Baron telah dibunuh juga oleh seseorang yang lain yg juga bernama Claude Volbonne

4. Pada 13 February 1746, seorang Perancis, Jean Marie Dubarry, dieksekusi karena telah membunuh ayahnya. Tepat 100 tahun kemudian, tanggal 13 February 13, seorang Perancis juga, yang juga bernama Jean Marie Dubarry, dieksekusi – juga karena membunuh ayahnya.

5. Pada tanggal 26 November 1911, tiga orang pria dihukum gantung di Greenberry Hill di London setelah terbukti bersalah atas pembunuhan Sir Edmund Berry. Nama mereka bertiga antara lain Green, Berry dan Hill.

6. Aktor asal British Anthony Hopkins senang sekali saat ia mendapatkan peran utama dalam film yang berdasarkan sebuah buku berjudul The Girl From Petrovka yang ditulis George Feifer. Beberapa hari setelah menandatangani kontrak, Hopkins pergi ke London untuk membeli buku tersebut. Ia mencoba beberapa toko buku tetapi tidak ada yang menjualnya. Saat menunggu kereta pulang di Leicester Square, ia melihat ada sebuah buku yang tergeletak begitu saja di kursi tunggu. Ajaibnya, ternyata itu buku The Girl From Petrovka. Ternyata kebetulan itu tidak sampai di situ saja. Dua tahun kemudian, saat sedang syuting film di Vienna, Hopkins dikunjungi oleh George Feifer, pengarang buku tersebut. Feifer menyebutkan bahwa ia kehilangan buku miliknya sendiri. Ia meminjamkan buku miliknya – dengan beberapa catatan tulisan tangannya sendiri – kepada temannya, yang kemudian kehilangan buku itu di suatu tempat di London. Dengan terheran-heran, Hopkins memberikan Feifer buku yang ia temukan. 'Ini bukunya?' tanyanya, 'dengan catatan di pinggiran halamannya?' Itu buku yang sama.

7. Seorang petugas Inggris, Major Summerford, ketika sedang bertempur di daerah Flanders pada February 1918 terjatuh dari kudanya karena tersambar petir dan ia menjadi lumpuh dari pinggang ke bawah. Summerford pensiun dan pindah ke Vancouver. Satu hari pada tahun 1924, saat ia memancing di pinggir sungai, sebuah petir menyambar pohon di mana ia sedang duduk dan melumpuhkan tubuh bagian kanannya. Dua tahun kemudian Summerford sudah cukup pulih dan sudah bisa berjalan-jalan di taman. Dan ia sedang berjalan2 di taman itu di musim panas pada tahun 1930 saat sebuah petir kembali menyambarnya, dan akhirnya melumpuhkannya secara permanen. Ia meninggal dua tahun kemudian. Tetapi petir nampaknya belum puas dan masih mengejarnya. Empat tahun kemudian, saat badai, petir menyambar kuburan dan menghancurkan sebuah batu nisan. Siapa yang terkubur di bawah nisan itu? Major Summerford

8. Pada tahun 1899 sebuah petir membunuh seorang pria saat ia berdiri di halaman belakangnya di Taranto, Italy. 30 tahun kemudian, anaknya mati dengan cara yang sama di tempat yang sama. Pada 8 October 1949, Rolla Primarda, cucu dari korban pertama dan anak dari korban kedua, menjadi korban yang ketiga.

9. Henry Ziegland mengira ia sudah berhasil menghindar dari takdirnya. Pada tahun 1883, ia memutuskan hubungan dengan pacarnya. Karena stress gadis itu kemudian bunuh diri. Kakak laki2 gadis itu sangat marah sehingga ia mengejar Ziegland dan menembaknya. Pria itu setelah mengira ia telah membunuh Ziegland, menggunakan pistolnya untuk membunuh dirinya sendiri. Tetapi Ziegland belum mati. Peluru tersebut, ternyata hanya menggores wajahnya dan bersarang di sebuah pohon. Ziegland jadi yakin bahwa ia pria yang beruntung. Tapi beberapa tahun kemudian, Ziegland memutuskan untuk menebang pohon itu, yang masih ada peluru di dalamnya. Tugas itu nampaknya sulit sehingga ia memutuskan untuk meledakkannya dengan beberapa dinamit. Ledakan itu melontarkan peluru tersebut ke kepala Ziegland dan membunuhnya

10. Cerita tentang kembar identik yang nyaris sama hidup bersama biasanya menakjubkan, tapi mungkin tidak ada yang bisa menyamai cerita dua kembar identik yang lahir di Ohio. Kakak adik kembar itu terpisah saat lahir, diadopsi oleh keluarga yang berbeda. Meski tak saling mengenal, kedua keluarga yg berbeda sama-sama menamai mereka James. Dan kebetulannya belum berhenti sampai di situ saja. Kedua James tumbuh besar tak saling mengenal, tetapi keduanya mencari pelatihan law-enforcement training, keduanya sama-sama memiliki kemampuan dalam menggambar mekanik dan pertukangan, dan mereka sama-sama menikahi wanita yang bernama Linda. Mereka berdua punya putra, yang satu dinamai James Alan dan yang satu lagi menamai anaknya James Allan. Kedua kembar itu juga menceraikan istri mereka, dan menikahi wanita lain – yang sama-sama bernama Betty. Dan mereka sama-sama punya anjing yang diberi nama Toy. Empat puluh tahun setelah mereka terpisah, kedua kembar itu berkumpul kembali, dan kemudian berbagi cerita kehidupan mereka yang ternyata mirip satu sama lain (Source: Reader’s Digest, January 1980)

11. Pada abad 19, penulis horror terkenal, Egdar Allan Poe, menulis sebuah buku berjudul ‘The narrative of Arthur Gordon Pym’. Buku itu mengisahkan empat orang yang berhasil selamat dari kecelakaan di laut, mereka berada di kapal di laut terbuka berhari-hari sebelum akhirnya mereka memutuskan untuk membunuh dan memakan petugas kabin yang bernama Richard Parker. Beberapa tahun kemudian, pada tahun 1884, sebuah kapal, Mignonette, tenggelam. Yang selamat hanya 4 orang, yang berada di kapal kecil berhari-hari. Kemudian diketahui, anggota kru yang lebih senior, membunuh dan memakan petugas kabin. Nama petugas kabin itu Richard Parker

12. Pada tahun 2002, dua pria bersaudara kembar berumur 70 tahun mati dalam jam yang sama di jalan yang sama tapi kecelakaan yang berbeda di Finlandia. Kakak kembarnya mati saat ia tertabrak kereta lori saat ia mengendarai sepedanya di Raahe, 600 kilometer dari Helsinki. Ia mati hanya 1.5 km dari tempat di mana saudaranya dibunuh. “Ini benar-benar kebetulan yang pantas diingat. Meskipun jalannya cukup padat, tapi kecelakaan tidak terjadi setiap hari,” Petugas polisi Marja-Leena Huhtala saat diwawancara Reuters mengatakan “Aku jadi merinding saat aku tahu mereka ternyata bersaudara dan kembar identik. Aku jadi berpikir mungkin yang di atas sana punya rencana untuk hal ini.” (Source: BBC News)

13. Joseph Aigner adalah seorang pelukis potret pada abad 19 di Austria yang nampaknya seorang pria yang tidak bahagia. Ia beberapa kali mencoba bunuh diri. Pertama kalinya, saat berusia 18 tahun ia mencoba gantung diri, tetapi dicegah oleh kehadiran seorang biksu Capuchin yang misterius. Waktu berusia 22 tahun ia mencoba gantung diri lagi, tetapi ia lagi2 diselamatkan oleh biksu yang sama. Delapan tahun kemudian, ia diajukan ke tiang gantungan karena kegiatan politiknya. Sekali lagi, hidupnya diselamatkan oleh campur tangan biksu yang sama. Pada usia 68, Aiger akhirnya berhasil bunuh diri, kali ini menggunakan pistol. Upacara pemakamannya dipimpin oleh biksu Capuchin yang sama – seorang pria yang bahkan Aiger saja tak pernah tahu namanya. (Source: Ripley’s Giant Book of Believe It or Not!)

14. Pada tahun 1858, Robert Fallon ditembak mati oleh teman-teman main pokernya. Fallon, menurut mereka, telah memenangkan $600 dengan cara curang. Setelah posisi Fallon kosong dan tak ada satu pemain pun yang bersedia mengambil uang $600 yang penuh kesialan itu, mereka kemudian menemukan pemain baru untuk menggantikan posisi Fallon dan memberikannya uang orang mati $600 tersebut untuk dipertaruhkan. Saat polisi tiba untuk menyelidiki pembunuhan, pemain baru itu telah melipatgandakan uang $600 jadi $2,200. Polisi meminta agar $600 yang asli diberikan kepada keturunan Fallon – dan ternyata pemain baru tersebut adalah anak Fallon, yang sudah tak pernah bertemu dengan ayahnya selama 7 tahun! (Source: Ripley’s Giant Book of Believe It or Not

15. Ketika Norman Mailer memulai novelnya Barbary Shore, ia tak berencana menggunakan mata-mata Rusia sebagai karakter dalam novelnya. Namun sembari ia menulis, ia mulai memperkenalkan mata-mata Rusia sebagai karakter kecil. Semakin ia menulis, mata-mata tersebut menjadi karakter yang dominan. Setelah novelnya selesai, U.S. Immigration Service menahan seorang pria yang tinggal satu lantai di atas Mailer di apartemen yang sama. Ia adalah Colonel Rudolf Abel, yang dicurigai sebagai mata-mata Russian kelas atas yang bekerja di U.S. saat itu. (Source: Science Digest)

16. Pada tahun 1920, tiga orang pria Inggris bepergian menggunakan kereta melalui Peru. Pada saat mereka berkenalan, hanya ada mereka di ruangan tersebut. Perkenalan mereka tak pernah mereka bayangkan sebelumnya. Pria pertama nama akhirnya Bingham, dan pria kedua nama akhirnya Powell. Pria yang ketiga ternyata bernama Bingham Powell. Mereka bertiga tidak berhubungan sama sekali.

17. Pada tahun 1975, saat sedang mengendarai motor di Bermuda, seorang pria tak sengaja tertabrak mati sebuah taxi. Satu tahun kemudian, kakak laki2 dari pria ini mati dengan cara yang sama. Bahkan, ia mengendarai motor yang sama. Tak hanya itu, ia juga ditabrak oleh pengendara taxi yang sama, bahkan taxi itu sedang membawa penumpang yang sama!

18. Tahun 1950 di kota Nebraska 15 orang anggota paduan suara seharusnya berkumpul di gereja pada jam 7.20, dalam hidupnya mereka jarang sekalit terlambat, bahkan hampir tidak pernah, tp mereka semua datang terlambat pada hari itu karena berbagai alasan, tiba2 saja pada jam 7.25, gereja itu hancur ditabrak pesawat. 15 orang itu selamat secara kebetulan

19. Tahun 1976 seorang bayi jatuh dari lantai 14 dan mendarat tepat dalam pelukan seorang pria inggris yang bernama Joseph Figlock, setahun kemudian seorang bayi kembali jatuh dari lantai yang sama, dan kembali diselamatkan oleh Joseph Figlock

20. Seorang wanita belanda menemukan cincinnya sendiri yang telah lama hilang, dalam kentang yg hendak ia makan, kemungkinan cincin tersebut jatuh ke ladang kentang dan akhirnya berada dalam kentang.

source : www.mata-hati-mata-dunia.blogspot.com
Baca Selengkapnya..

Rabu, 07 Juli 2010

Ramalan Hitungan Juara Piala Dunia 2010...

tulisan ini di tulis oleh teman saya yang bernama dea sunarwan berikut petikannya :


1. Brasil memenangkan Piala Dunia pada tahun 1994, sebelum itu mereka juga menang di 1970.
Menambahkan 1970 + 1994 = 3964

2. Argentina memenangkan Piala Dunia yang terakhir tahun 1986, sebelum itu mereka juga menang pada tahun 1978.
Menambahkan 1978 + 1986 = 3964

3. Jerman memenangkan Piala Dunia yang terakhir tahun 1990, sebelum itu mereka juga menang pada tahun 1974.
Menambahkan 1974 + 1990 = 3964

4. Brasil juga memenangkan Piala Dunia pada tahun 2002; sebelum itu mereka juga menang pada tahun 1962.
Menambahkan 1962 + 2002 = 3964

5. Karenanya, jika Anda ingin tahu negara apa yang akan memenangkan Piala Dunia pada tahun 2010, Anda hanya perlu mengurangi 2010 dari angka ajaib bahwa kita telah menentukan: 3964,
3964 dikurang 2010 = 1954
Piala Dunia pada tahun 1954 dimenangkan......oleh Jerman
Baca Selengkapnya..

5 manusia terberat dalam sejarah...!!

Ukuran jumbo lima laki-laki dan perempuan adalah lima terberat dalam sejarah. Berat dinyatakan di sini adalah berat atas mereka. Pada dasarnya mereka hanya bisa tinggal di tempat tidur sepanjang waktu karena mereka bergerak di sekeliling adalah sesuatu yang langka bagi mereka. Jadi bisa anda bayangkan kalau sampe mereka jalan2 disekitar kita.

Carol Yager (berat puncak 727 kg/ 1,600 lbs)

Mencapai berat maksimal sampai 727 kg (16, 00 lb). Dia juga terkenal karena kehilangan berat badan dengan cara alami hingga 521 lbs hanya dalam waktu tiga bulan. Kulit Carol Yager menjadi pecah-pecah karena infeksi bakteri, jadi ia dimasukkan ke Hurley Medical Center. Dan Dia hanya menunggu waktu kematian dengan sangat mengerikan. Carol Yager tidak dapat berjalan atau menderita karena otot-ototnya tidak cukup kuat. Dia meninggal pada muda 34. Penyebab kematian adalah gagal ginjal, kegagalan organ multiple dan obesitas morbid.

Jon Brower Minnoch (berat puncak 635 kg / 1400 lbs)

Juga Carol Yager, Ayub Brower yang kelebihan lemak pada masa kanak-kanak, yaitu dengan berat 132 kg (292 lbs) pada usia 12 tahun. Dia menikah dengan Jeannette, seorang wanita dengan berat badan normal dan memiliki dua anak laki-laki. Minnoch dirawat di rumah sakit selama 16 bulan di mana ia kehilangan 419 lbs tetapi setelah dia sembuh, berat badannya naik dua kali lipat. Dia tidak bisa lebih baik untuk menjaga kondisi tubuhnya dan meninggal tgl 10 September 1983, pada usia 42.

Manuel Uribe (597 kg / 1,316 lb)

Seperti orang berat lainnya, Manuel Uribe juga hidup di kehidupan yang keras. Dia menghabiskan 9 tahun di tempat tidur 2001-2009. Sebenarnya ia menikah di tempat tidur dengan Claudia pada 26 Oktober 2008. Di pesta pernikahan, ia berbicara keras dan jelas untuk semua orang yang mencegah pernikahannya, Aku buktikan bahwa Anda dapat menemukan cinta dalam setiap situasi. Ini semua masalah iman, Aku punya istri dan akan membentuk keluarga baru dan hidup bahagia

Walter Hudson (544 kg / 1,200 lb)

Orang terbesar keempat Dunia dilahirkan di Brooklyn, New York. Walter datang ke lime light ketika ia terjebak di pintu kamarnya. Regu penyelamat harus memecahkan dinding untuk membawanya keluar. Dia suka sekali makan. ia pernah berkata dan saya kutip : Saya hanya makan dan menikmatinya. Walaupun ia mengumumkan rencana pernikahan, tetapi itu hanya menjadi mimpi bagi. Ia meninggal beberapa minggu kemudian.

Rosalie Bradford (544 kg / 1,200 lb)

Rosalie Bradford adalah Foodaholic sejak kecil. Seperti para raksasa berat lainnya, ia memperoleh berat badan di usia muda. Pada usia 14 tahun dengan berat 92 kg dan 140 kg pada usia 15. Rosalie menikah dan memiliki satu anak. Setelah pernikahannya, dia menghabiskan banyak waktu di rumah dan memperoleh lebih banyak berat badan. Karena depresi ia mencoba bunuh diri dengan menggunakan obat penghilang rasa sakit. Akhirnya ia berhasil mengurangi berat badannya 136 kg (300 lb). Dia meninggal pada tgl 29 November 2006 di usia 63.
Baca Selengkapnya..

Sejarah tentang tanda baca ??

temen-temen ada yang tau gak sejarah tanda baca? coba deh simak tulisan yang satu ini. mata-hati-mata-dunia.blogspot.com

1. Tanda Tanya



Pada awalnya, dalam bahasa latin, untuk mengindikasikan pertanyaan, orang harus menuliskan kata "Questio" di akhir kalimat untuk menandakan bahwa kalimat tersebut adalah kalimat tanya. Maka untuk menghemat tempat, kata tersebut akhirnya disingkat menjadi qo, yang kemudian dimampatkan lagi menjadi huruf q kecil diatas huruf o, yang akhirnya makin lama makin habis menjadi titik dan garis mirip cacing, persis seperti tanda tanya kita sekarang.

2. Tanda Seru



Seperti tanda tanya, awalnya juga dimulai dengan menumpuk huruf. Tanda ini berasal dari kata dalam bahasa Latin "io" yang berarti "seruan kegembiraan". ketika huruf i ditulis diatas huruf o, lama-lama dipersingkat seperti tanda seru kita sekarang ini.

3. Tanda Sama Dengan



Ditemukan oleh ahli matematika Inggris Robert Recorde pada 1557, dengan pemikiran seperti ini (dalam bahasa Inggris kuno) "I will settle as I doe often in woorke use, a paire of paralleles, or Gmowe [i.e., twin] lines of one length, thus : , bicause noe 2 thynges, can be more equalle." atau terjemahannya: "Aku akan menggunakan tanda ini seperti biasanya, sepasang garis sejajar, atau kembar dengan panjang yang sama, karena tidak ada dua hal lagi yang bisa lebih sama dengan dua garis sejajar ini." Tanda sama dengan asli temuan Robert setidaknya 5 kali lebih panjang dari yang kita kenal sekarang.

4. Ampersand (tanda "&")



Simbol ini adalah bentuk stilir dari "et" dalam bahasa Latin yang berarti "Dan." Tanda ini ditemukan oleh Marcus Tullius Tiro, seorang penulis dari abad pertama di Roma. Nama Ampersand baru diberikan setelah 17 abad kemudian. Pada awal 1800-an, murid sekolah belajar simbol ini sebagai huruf ke 27 setelah Z, tapi masih tanpa mana. Jadi di awal 1800-an ini mereka belaar ABC dengan "and per se, and" yang berarti "&" dan kemudian karena saking cepatnya dibaca, akhirnya menjadi "ampersand"

5. Octothorp (tanda #)



Nama aneh untuk tanda penomoran ini datang dari kata "Thorpe", kata dalam bahasa Normandia Kuno untuk desa atau tanah pertanian yang sering ditemui dalam bahasa Inggris untuk nama tempat. AWalnya digunakan untuk pembuatan peta, yang berarti desa yang di kelilingi delapan pertanian. Karena delapan (octa) dan pertanian (thorpe), maka muncul nama ini, Octothorp

6. Tanda Dollar (tanda $)



Pemerintah Amerika baru menerbitkan uang mereka sendiri pada 1794, dan pada waktu itu masih menggunakan mata uang dunia lama – peso – atau Dollar Spanyol. Koin 1 Dollar Amerika pertama persis sekali seperti uang Peso Spanyol, baik berat maupun nilainya, jadi mereka mengambil singkatan yang sama: Ps. Makin lama perkembangannya, huruf P ditulis menimpa S, dan kemudian mulai lingkaran diatas P tadi dibuang, jadi hanya huruf S yang ditimpa dengan garis vertikal.
Baca Selengkapnya..

14 Tempat Di Bumi Yang Mirip di Planet Lain

sobat mata hati mata dunia.blogspot.com, nih ane dapet tulisan baru mengenai 14 Tempat Di Bumi Yang Mirip di Planet Lain..loh emang ada ya? ada dunk... mau tau tempatnya? yuk berkunjung langsung ....

1. Blue Lagoon, Islandia



Tempat ini dipenuhi dengan banyak kolam buatan yang berisi material dari aktivitas gunung berapi. Air dengan kaya mineral yang terdapat di sini dipercaya memiliki kekuatan untuk menyembuhkan penyakit tertentu. Saat musim dingin, uap panas muncul dari kolam yang dikelilingi salju dan es, sehingga menciptakan suasana yang mencekam.
Blue Lagoon


2. Haleakala, Hawaii



Haleakala, kawasan gunung berapi ini mengelilingi Maui, Hawaii. Saban tahun hampir lebih dari 1,5 juta orang mengunjungi Haleakala. Mereka terkadang hanya sekadar ingin menyaksikan matahari terbit atau tenggelam, dengan pesona yang amat dramatis, juga menyaksikan kawah besar di gugusan Haleakala. Nama Haleakala berasal dari bahasa Hawaii yang berarti rumah matahari. Menurut legenda, manusia setengah dewa dari Maui telah menyimpan matahari di tempat ini untuk memperpanjang waktu siang.
Blue Lagoon


3. Chocolate Hills, Filipina



Bukit kapur Choclolate Hills seluas 20 mil persegi yang terletak di Pulau Bobol, Filipina, yang ditutupi hampir 1300 rumput. Bukit kapur ini berketinggian sekitar 100 hingga 400 kaki. Saat musim kering, bukit ini menyerupai cokelat chip raksasa. Berdasarkan legenda setempat, bukit ini terbentuk dari kotoran kerbau raksasa yang diberi makanan beracun oleh petani setempat. Namun, para ilmuwan menyimpulkan bahwa bukit tersebut terbentuk akibat puing-puing vulkano.
Blue Lagoon


4. Craters of The Moon National Park



Craters of The Moon National Park di Idaho, merupakan kawasan menyerupai bulan yang dapat Anda dijumpai di Amerika Serikat. Terbentuk dari erupsi gunung berapi yang terjadi 15.000 tahun silam, tercipta lapangan lava seluas lebih dari 600 mil persegi. Kekuatan erupsi lalu menciptakan bara berbentuk kerucut dan cerukan lava.
Blue Lagoon


5. Racetrack Playa, California



Racetrack Playa di Death Valley National Park, California AS, saat ini dikenal sebagai batu seluncur yang misterius. Danau kering ini beralaskan batu dan sediment lumpur. Tidak ada seorang pun yang pernah melihat batu-batu tersebut bergerak. Tapi, teori yang berkembang menyatakan bahwa pergerakan tersebut akibat angin yang berhembus kuat dan akibat penyusutan es. Dampaknya terjadi saat musim hujan, dimana permukaan danau yang dangkal menjadi licin.
Blue Lagoon


6. Cappadocia, Turki

Spoiler:


Cappadocia di Turki menampilkan formasi batu unik yang biasa disebut “peri cerobong asa”. Cappadocia terbentuk dari aktivitas geologi dan gunung berapi, termasuk cuaca dan erosi, yang terjadi sekitar 60 juta tahun Islam. Tahun 2000 lalu, kaum Nasrani membangun gereja pertama di kawasan bebatuan unik itu.
Blue Lagoon

7. Laut Mati, Timur Tengah



Tepian laut dengan air asin yang disebut Laut Mati ini adalah yang terendah di bumi, yaitu hampir 1.400 kaki dibawah permukaan laut. Air di sini lebih asin ketimbang air di samudera, karena kadar garamnya yang tinggi sehingga memungkinkan makluk hidup dapat mengapung di atas air. Perairan Laut Mati banyak dimanfaatkan untuk terapi kesehatan. Air danau raksasa ini terus menyusut, karena ada lubang yang berbahaya.
Blue Lagoon


8. Madagaskar, Afrika Tenggara



Di Pulau Madagaskar, di pesisir tenggara Afrika, hutan pohon berakar panjang banyak terdapat di sini. Pohon tersebut mampu menyerap air dalam jumlah besar dan berketinggian 100 kaki dengan diameter hampir 400 kaki.
Blue Lagoon


9. Pamukkale, Turki



Karang Pamukkale di Turki, hampir menyerupai air terjun yang membeku ketimbang sumber panas. Karang terjal dan danau dangkal terbentuk dari aktivitas gunung berapi dan mengandung kadar kalsium tinggi. Nenek moyang bangsa setempat meyakini panas yang ditimbulkan adalah pengobatan yang diberikan Tuhan dan mengembangkan kota kuno di atas bukit.
Blue Lagoon


10. Gurun Pasir Erg Chebbi, Maroko



Gurun Pasir Erg Chebbi yang berada di bagian tenggara Maroko, terbentuk dari pasir yang ditiup angin yang kini memiliki ketinggian hingga 500 kaki. Desa Merzouga, sekitar 4 jam perjalanan dari Marrakesh, Ibu Kota Maroko, berlokasi di tepi bukit pasir ini. Wisatawan dapat membangun kemah di sini, mengendarai unta, dan menyaksikan matahari terbit serta tenggelam. Menurut legenda, bukit pasir ini tercipta akibat hukuman Tuhan yang menimpa penduduk lokal karena telah mengusir seorang petualang.
Blue Lagoon


11. Devil’s Tower, AS



Terletak di atas bukit vulkano, Devil’s Tower memiliki puncak dengan ketinggian lebih dari 5.000 kaki. Selain kerap menjadi tujuan utama untuk pendakian, inilah tempat spiritual bagi sejumlah suku asli Amerika. Biasanya, para pendaki tidak melakukan kegiatannya saat Juni, saat upacara sakral berlangsung di sini.
Blue Lagoon


12. Kata Kjuta, Australia



Formasi batu pasir Kata Kjuta, seperti Uluru, terbentang di gurun Australia menutupi alam sekitarnya. Tidak hanya diperuntukkan sebagai taman nasional, tempat ini juga menjadi kawasan spiritual bagi suku Aborigin. Mulai fajar hingga menjelang petang, pancaran sinar matahari menciptakan banyangan warna merah hingga kecokelatan pada formasi batu.
Blue Lagoon


13. Mirny Diamond Mine, Siberia



Mirny Diamond Mine di Siberia adalah kawah terbesar kedua di dunia yang dibuat oleh manusia. Jalur menuju dasar kawah mencapai 1.700 kaki ke areal tambang emas yang setiap tahun menghasilkan 2 juta karat. Transportasi udara dari atas ke kawah sangat terbatas untuk helikopter setelah sejumlah kecelakaan akibat aliran udara.
Blue Lagoon


14. Bryce Canyon National Park, AS


Berlokasi di tenggara Utah, Amerika Serikat, Bryce Canyon National Park dikenal karena formasi geologisnya yang disebut hoodoos. Sedimen dari danau dan aliran yang sudah ada sejak 40 juta tahun lalu yang telah terkikis, membentuk formasi ini. Perubahan warna dari merah muda menjadi merah tua, lalu oranye, adalah hasil dari deposit mineral di batuan sedimentasi.
Baca Selengkapnya..

Kamis, 01 Juli 2010

Di Tulung Agung, Makam Seorang Mbah Dukun Meledak

Temen-temen pembaca setia www.mata-hati-mata-dunia.blospot.com, sebuah berita aneh datang dari Tulung Agung Jawa Timur, gimana gak aneh coba... sebuah makam seorang mbah dukun bisa meledak.. mungkin ini yang dinamakan siksa kubur..hadoh naudzubillah, simak aja beritanya gan tancap...

Selasa, 11 Mei 2010

Sebuah keajaiban terjadi. Sebuah makam dari seorang yang semasa hidupnya berprofesi sebagai dukun, meledak pada Rabu (5/5/2010).

Seorang saksi mata ledakan, Ngadiron (42), menceritakan, sebelum makam Mbah Rosiah meledak, Selasa dini hari, tampak kepulan asap putih di tengah makam. Ngadori mengaku mencium bau harum semerbak seperti kayu cendana.

Melihat fenomena tersebut, Ngadiron dan istri, Siti Mudrikah (38), tidak menghiraukan karena menganggap asap yang keluar dari makam adalah embun biasa. “Hanya saya lihat saja, lalu saya melanjutkan menengok ternak ikan saya yang berada di samping makam,” ungkapnya, Senin kemarin.


Ngadiron melanjutkan, keesokan paginya, Rabu sekitar pukul 07.30, dia kembali menengok kolam ikan miliknya dan melintas lagi di lokasi makam. Kala itu dia masih melihat kepulan asap, tetapi tetap tidak menghiraukan.

Sekitar satu jam kemudian, Ngadiron mendengar ledakan yang menggelegar seperti suara bom. Setelah dicari, ternyata sumber ledakan berasal dari makam Mbah Rosiah.

Akibat ledakan, katanya, makam berantakan. Bangunan bagian atas berserakan, dan pasir yang berada dalam makam juga ikut berhamburan keluar. Hanya dalam waktu beberapa menit kemudian beberapa warga yang tinggal tak jauh dari makam mulai berdatangan. Mereka merasa terkejut dan menduga ada keanehan dalam ledakan itu.

Belum diketahui pasti penyebab meledaknya makam yang terletak di tanah pribadi seluas sekitar 50 x 10 meter tersebut. Adapun Mbah Rosiah dimakamkan di sana setelah meninggal akibat kolesterol tinggi, 1 Juni 2009, dalam usia 67 tahun.

PANUDI mengatakan, kedatangan warga untuk menyaksikan langsung kondisi makam Mbah Rosiah karena rasa penasaran yang sangat besar. Pasalnya, semasa hidup, Mbah Rosiah memang terkenal sebagai sosok yang dituakan dan sering mengobati orang sakit karena hal-hal yang aneh.

“Pasien almarhumah banyak, bahkan dari luar kota juga ada. Makanya, kejadian ini membuat mereka kaget dan penasaran,” ungkapnya.

Hal serupa dikatakan Ngadori. Sebagai penduduk asli Desa Sanggrahan, Ngadori mengenal baik sosok Mbah Rosiah. Bahkan dia juga belajar ilmu kejawen dari Mbah Rosiah semasa masih hidup.

“Kalau ada apa-apa di desa ini, warga selalu meminta petunjuk kepada Mbah Rosiah,” katanya.

Menurut Ngadori, selain warga setempat, banyak warga daerah lain sering mendatangi rumah Mbah Rosiah untuk sekadar minta restu atau berobat. Bahkan, setelah Mbah Rosiah meninggal, kadang-kadang ada orang luar kota datang berziarah ke makamnya.

Ditemui terpisah, Kapolsek Boyolangu AKP Suryadi mengaku belum bisa memastikan penyebab ledakan. Namun, dia menduga ledakan tersebut disebabkan uap panas yang berada dalam tanah. Karena tidak mampu menahan uap tersebut, makam pun akhirnya meledak.

“Makamnya kan dikijing (dibangun dengan batu bata) dan pinggirnya dikeramik. Uapnya tidak bisa keluar, akhirnya meledak. Apalagi saat ini cuaca lagi tidak menentu, kadang panas sekali, dan tiba-tiba hujan,” katanya.

Polisi sudah mendatangi lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dari hasil olah TKP, pihaknya tidak menemukan kejanggalan, seperti ada bahan peledak yang sengaja dipasang di lokasi.

“Dugaan sementara ya itu (karena uap panas dalam tanah),” papar Suryadi.

(Saya, admin blog, percaya dan sangat percaya bahwa adzab kubur itu benar adanya). Wallahu a'lam. (Disarikan dari Kompas Cyber,11 Mei 2010)
Baca Selengkapnya..